news
Yogyakarta, SMP Stella Duce 2. Sebagai bentuk kerja sama yang sudah lama terjalin antara Universitas Sanata Dharma Yogyakarta dengan SMP Stella Duce 2 Yogyakarta, maka pada awal Tahun Pelajaran 2017-2018 ini telah dikirim sepuluh mahasiswa dari beberapa jurusan untuk melaksanakan PPL.
Yogyakarta, SMP Stella Duce 2. Salah satu agenda dari Puskesmas Mantrijeron, Yogyakarta pada awal tahun pelajaran baru ini adalah mengadakan sosialisasi imunisasi di beberapa sekolah wilayah kerjanya. SMP Stella Duce 2 (SMP Stero) Yogyakarta mendapat sosialisasi pada 19/7 bersamaan dengan kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) hari yang terakhir.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sudah berakhir setelah berlangsung selama tiga hari (17-19 Juli 2017). Kegiatan selanjutnya adalah Serah Terima Peserta Didik Baru dari orang tua kepada pihak sekolah. Acara ini diselenggarakan pada Kamis, 20/7 dari pukul 15.00-17.00 dengan mengundang orang tua dan peserta didik yang bersangkutan.
Untuk mengelola air tanah yang ada di lingkungan sekitar kita perlu sikap yang bijak dari kita sendiri. Misalnya tidak melakukan tindakan yang dapat mencemari air tanah, tidak memakai air secara berlebihan. Apalagi di kota besar seperti Yogyakarta yang penduduknya cukup padat air dapat menjadi masalah apabila kita tidak bijak dalam pemanfaatannya.
Untuk membekali para guru dalam Tahun Pelajaran 2017-2018 khususnya yang mengampu di kelas VII, Bagian Umum Yayasan Tarakanita Kantor Wilayah Yogyakarta telah mengadakan Workshop SAPTA tentang Kurikulum 2013 selama dua hari (10-11 Juli 2017).