Article Detail

UPACARA BENDERA MEMPERINGATI HUT KE-260 KOTA YOGYAKARTA

Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-260 kota Yogyakarta maka pemerintah kota Yogyakarta memberi instruksi kepada instansi pemerintah dan institusi pendidikan untuk mengadakan kegiatan upacara bendera.

            SMP Stella Duce 2 Yogyakarta sebagai salah satu sekolah yang masuk wilayah kota juga ikut menyelenggarakan peringatan dengan upacara bendera pada Jumat, 7 Oktober 2016. Semua peserta mengenakan busana Jawa gaya Yogyakarta serta semua aba-aba atau perintah menggunakan bahasa Jawa.

Peringatan HUT Kota Yogyakarta ini sendiri didasarkan atas hijrahnya Pangeran Mangkubumi yang kemudian bergelar Sri Sultan Hamengkubuwono ke-1 dari pesanggrahan Ambarketawang ke Kraton pada tanggal 13 Sura Jimakir tahun Jawa 1682 atau 7 Oktober 1756. Boyongan tersebut merupakan manifestasi keteguhan Pangeran Mangkubumi untuk menentang Pemerintah Kolonial Belanda.

Kata  Ngayogyakarta  kalau diuraikan berasal dari kata hayu, bagya dan karta. Hayu

artinya  indah; bagya artinya mujur dan karta artinya mulia. Jadi secara harfiah, kata Ngayogyakarta artinya tempat yang indah penuh dengan kemujuran dan kemuliaan.* hms

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment