Article Detail

PEMBIBITAN SAYURAN ORGANIK DI SEKOLAH

Dengan maraknya pemakaian obat hama atau pestisida dalam budidaya sayuran membuat kita semakin miris dengan segala sesuatu yang kita konsumsi. Mulai dari sayuran, buah-buahan bahkan beras yang sudah siap kita konsumsi tidak lepas dari zat kimia.

                Untuk membekali peserta didik dengan pengetahuan tentang pola hidup sehat perlu pengenalan sejak awal bagaimana proses budidaya sayuran yang  yang sehat tanpa pestisida maupun pupuk kimia. Adalah seorang guru IPA yang masih muda dengan penuh semangat memulai merintis pembibitan sayuran organik bersama para peserta didik yang diasuhnya.

            Ibu guru yang akrab disapa dengan nama Ibu Evi Lianawati menugaskan para peserta didik untuk masuk dalam kelompok untuk membagi tugas sesuai jenis sayuran yang mereka kelola. Dengan demikian mulai dari pengadaan media tanam, bibit serta perawatan diserahkan pada peserta didik. Jenis tanaman sayuran yang dibudidayakan antara lain sawi mi (caisim), selada maupun daun bawang (loncang). (Yehaes)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment