Article Detail

MPLS HARI 1

Hari pertama sekolah dimulai pada Senin, 15 Juli 2019 diawali dengan upacara bendera yang menandai dibukanya masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi kelas 7. Dalam sambutannya Kepala Sekolah SMP Stella Duce 2 Yogyakarta Stefanus Teguh Raharjo, S.Pd. menyatakan bahwa sekolah merupakan jawaban dari tuntutan kebutuhan yang semakin hari semakin besar. Pada era sekarang berbeda dengan pada zaman dahulu persaingan semakin berat. “ ... jika dahulu jenjang pendidikan SMA sudah cukup, sekarang sudah tidak cukup untuk masuk dunia kerja... karena tuntutan yang semakin tinggi”.

Upacara berjalan lancar dan baik mulai dari jam 07.00 siswa sudah dipersiapkan, petugas upacara yang yang merupakan pengurus OSIS, di bawah kendali pembina Bapak Heru Prihono, sudah menyiapkan sejak awal hingga bisa berjalan dengan lancar. Upacara berlangsung sekitar 1,5 jam dilanjutkan dengan kegiatan di kelas yaitu  pembinaan dari Bapak Ibu guru pendamping MPLS. Materi MPLS adalah Pemaparan VISI MISI sekolah, Kegiatan Ekstra Kurikuler dan budaya refleksi, Dinamika Kelompok dan Perpustakaan, Tatib dan tatakrama sekolah, dan Wawasan Wiyata Mandala. Kelas 8 dan 9 dibawah kendali masing masing wali kelas mempersiapkan kepengurusan dan piket kelas. Untuk kelas 7 kegiatan MPLS diakhiri dengan Pengenalan lagu –lagu Tarakanita (Mars Stella Duce dan lagu lagui nasional dan daerah). Kegiatan persekolahan selama masa MPLS berakhir pada pukul 13. 20.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment